Harga Tiket Masuk Taman Topi Bogor

- Sabtu, 14 Mei 2022 | 16:50 WIB

TUDEPOIN.COM - Pertanyaan Harga Tiket Masuk Taman Topi Bogor kini jadi topik yang cukup banyak dicari mengingat kini masih dalam suasana libur lebaran, simak selengkapnya. Berada di wilayah pedesaan, tepatnya di bawah kaki Gunung Salak, Desa Sukaluyu, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Tempat ini cukup cocok untuk dipakai Liburan bareng keluarga. Bukan hanya tempat Liburan biasa Taman Topi Bogor merupakan destinasi yang cocok dipakai sembari melihat asrinya pemandangan serta menikmati keindahan gunung salak.

Taman Topi Bogor

Taman Topi merupakan salah satu taman yang sangat legenda di Kota Bogor, lokasinya pun strategis karena dekat dengan stasiun Bogor. Namun setelah Pemerintah Kota Bogor membangun Alun-alun, hal tersebut membuat pengelola Taman Topi harus pindah tempat. Dengan pindahnya ke tempat yang baru, nama yang sebelumnya hanya Taman Topi saja, kini ditambah nama belakangnya menjadi Taman Topi Chiquita.

Harga Tiket Masuk Taman Topi Bogor

Dalam hal ini diketahui harga tiketnya masih sama bahkan kini lebih murah. Mungkin karena masih dalam tahap perkenalan. Tapi kelengkapannya hampir sama, dipenuhi dengan mainan wahana anak dan dilengkapi dengan area outbound. Harga tiketnya pun beragam Mulai dari wahana permainan Kiddy Ride Rp 5 ribu, Komedi Putar Rp 8 ribu, Helicopter Rp 8 ribu, Kereta Mini Rp 8 ribu, Monorel Rp 15 ribu, Kolam Anak Rp 15 ribu, dan Istana Balon Rp 15 ribu. Jam buka Taman Topi Chiquita pukul 08.00-16.00 WIB. Dikutip dari laman bogordaily, semenjak pindah ke lokasi yang baru, tempat Wisata ini masih proses dalam pembenahan maka dari itu belum ada pembukaan secara resmi. Namun, di momen libur lebaran tak sedikit warga yang ingin berlibur ke lokasi ini. Sehingga pihaknya mempersilakan, namun tetap dengan protokol kesehatan (prokes). “Iya libur lebaran pertama kita udah buka, tapi kita gak pakai opening karena kita masih gratis. Masih terus berbenah,” kata Maman kepada wartawan. Demikian informasi Harga Tiket Masuk Wisata yang cukup banyak dicari tahun 2022 di wilayah kabupaten Bogor serta beberapa penjelasan lainnya.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X