TUDEPOIN.COM - Topik Ferdinand Sinaga, salah seorang pemain Persis Solo, sedang menjadi perbincangan hangat di Twitter pada Minggu (29/1/2023).
Terdapat sekitar puluhan ribu tweet yang membicarakan Ferdinand, salah satunya terkait insiden serangan terhadap bus tim sepak bola Persis Solo.
Video rekaman CCTV yang memperlihatkan pemain Persis Solo yang mengejar pelaku serangan bus itu ramai dibicarakan dan diunggah warganet dan fanbase sepak bola.
Gavin Kwan Adsit, pemain Persis Solo juga ikut memperkaya perbincangan dengan mengunggah video serangan bus di akun Instagram-nya dan mendapat ribuan komentar.
Menurut Laporan, kejadian bermula ketika bus Persis yang berisikan tim official hendak kembali menuju Solo setelah laga melawan 'Pangeran Cisadane'.
Lebih lanjut, Terlihat sejumlah suporter berlari mengejar bus Persis sambil melempar batu. Bahkan ada beberapa yang nekat mengadang di bagian depan bus.
Beberapa jam kemudian, beredar video di media sosial para pemain Persis Solo sempat menghajar pelaku pelemparan batu.
Reaksi warganet beragam, mulai dari memuji aksi keberanian Ferdinand Sinaga hingga membicarakan insiden dengan bahasa humor.
Baca Juga: Revolusi Teknologi, Kehilangan Pekerjaan Karena ChatGPT
"Wkwk dikejar Ferdinand Sinaga.." tulis pengguna okkyboraa.
"Ferdinand Sinaga selalu terdepan" tulis @alfianhadinataa.
"Kasian itu kurir J&T ke ganggu kerjanya. Harusnya ketangkep dibawa keluar dulu baru, SALAM OLAHRAGA," tulis Erickp1ppen
Baca Juga: Kim Hye Jun Terpilih Menjadi Pemeran Utama Wanita di Drama Korea Terbaru 'The Killers Shopping Mall'
"Salah sasaran, ferdinand sinaga dilawan wkwk" tulis pengguna lainnya.
Artikel Terkait
Reaksi Ronaldo saat bertemu Messi Kembali
Messi Menolak Untuk Ambil Penalti Saat Melawan Tim Ronaldo
Reaksi David Beckham dan Putranya Usai MU kalah dari Arsenal
Revolusi Teknologi, Kehilangan Pekerjaan Karena ChatGPT